Senin, 26 Desember 2011

Harapan itu harus selalu ada

Begitu banyak orang-orang yang mencari keuntungan di dalam penderitaan orang lain. Di saat ada orang yang mengalami kecelakaan, bukan membantunya namun justru mengambil dompetnya.

Sekarang ini lagi trendnya program televisi yang memanfaatkan kemiskinan orang untuk meningkatkan rating. Jika niatnya sekedar menaikkan rating, maka saya katakan mereka buruk! Dan begitulah. Kesempatan dalam kesempitan sering dimaknai negatif.

Saya akan mencoba merubah makna "Kesempatan dalam kesempitan" menjadi sesuatu yang positif. Dan saya rasa kita sepakat, jika subjek dan objeknya berbeda, maknanya menjadi negatif. Namun apabila subjek dan objeknya sama, maka maknanya akan positif. Now, take a look:

Jika seseorang mencari kesempatan dalam kesempitan yang menghimpitnya, berarti ia telah melakukan sesuatu yang positif. Ia tetap mencari jalan keluar dari kesulitan yang menimpanya. Ia tidak berputus asa. Keren kan?

Saya jadi ingat salah satu film favorit saya, Pursuit of Happyness. Salah satu pesannya adalah, "pintar-pintarlah untuk mencari celah di dalam kesulitan yang menghimpit." Maka bagi kalian yang sedang mengalami kesulitan, carilah celah-celah itu :)  


Tidak ada komentar: